Heat Transfer Material - RDS Printable RONIta

Posted by Ronita 07/02/2017 2 Comment(s) Sablon Digital,

 

Halo sobat ronita, ada informasi terbaru yang ingin kami share untuk sobat ronita semua. Sebenarnya ini produk lama, akan tetapi sekarang kami konsep lebih serius untuk sobat ronita tentunya. Dulu kami biasa menyebutnya transfer paper stabilo agar mudah mengenalkan ke konsumen, akan tetapi mulai sekarang kami akan biasakan menyebutnya HEAT TRANSFER MATERIAL karena memang itulah nama dia sebenarnya.

 

 

Heat transfer material adalah bahan sablon digital yang berbentuk lembaran tipis yang akan menempel ke media sablon jika kita hot press. Heat transfer material ini akan menempel ke media sablon beserta tinta dan materialnya, berbeda dengan transfer paper sublim dimana yang berpindah hanyalah tintanya saja. Oleh karena itu heat transfer material memerlukan proses cutting dan weeding sebelum di press. Untuk jenis heat transfer yang bisa di print atau dicetak biasanya disebut juga PRINTABLE. Nah bahan yang ronita produksi adalah jenis printable, artinya bisa di print menggunakan printer dengan tinta ecosolvent, uv dan latex.

 

Jika dulu kami menjual dengan sistem tertutup atau hanya untuk member ronita maka sekarang kita pasarkan secara umum dengan bungkus yang lebih menarik agar memudahkan konsumen menyimpan dan memakainya. Jika dulu tidak kami kasih nama maka sekarang kami kasih nama RDS Printable sob. Untuk RDS Printable ini kami membaginya sebagai berikut :

  1. RDS Printable Premium, artinya dia hanya warna putih saja sebagai bahan dasar
  2. RDS Printable Stabilo, artinya dia memiliki warna stabilo
  3. RDS Printable Glow in The Dark, artinya dia memiliki tampilan putih dan akan menyala di dalam gelap

Untuk sementara masih itu dulu, akan tetapi nanti kita akan kembangkan terus agar lebih menarik. Berikut ini adalah contoh aplikasi pemakaian RDS Printable RONIta yang dulu biasa kita sebut dengan sebutan transfer paper stabilo. Akan tetapi ingat sekarang kita sebut aja RDS Printable ya sob.

 

kaos stabilo hasil sablon digital menggunakan transfer paper stabilo ronita


Bagi sobat ronita yang ingin membaca lebih jauh tentang HEAT TRANSFER MATERIAL silakan cek linknya Klik Disini

 

Spesifikasi Umum RDS Printable RONIta 

  1. Ukuran A3+ (32x48 cm), ukuran lembaran A3+ ini kami tujukan untuk para pemakai printer ecosolvent mini yang saat ini mulai marak di Indonesia termasuk produksi ronita yaitu RDP Mini Ecosolvent A3+.



    Informasi paket usaha ini bisa anda baca disini

    Akan tetapi untuk yang premium atau warna putih tersedia dalam bentuk roll, anda bisa cek disini.
  2. Bahan dasar berjenis PU (Poliurethene) super tipis dengan ketebalan 60 mikron sehingga hasil sablon lebih lembut dan soft dibandingkan heat transfer jenis PVC
  3. Bisa dicutting dengan mudah dan untuk huruf detil juga mudah, tentunya ada faktor mesin cutting juga untuk bisa melakukan hal ini. Untuk itu pastikan mesin cutting anda yang bagus merknya, kita sarankan merk Jepang biar terjamin kualitasnya.
  4. Bisa di print menggunakan printer dengan tinta ecosolvent, uv dan latex.
  5. Di press dengan suhu 135 derajat dengan waktu 15 detik, untuk area kecil bisa menggunakan setrika
  6. Memerlukan masking khusus ketika press

 

Contoh Aplikasi RDS Printable RONIta

Pemakaian RDS Printable RONIta ini bisa dipakai secara simple bahkan dengan sistem cutting only pun juga bisa. Akan tetapi tentunya akan sangat lebih keren kalo kita menggunakan secara kombinasi sehingga bisa dihasilkan sebuah hasil sablon yang super istimewa. Memang prosesnya menjadi lama akan tetapi hasilnya benar-benar mewah tanpa bisa disaingin dengan mudah oleh metode sablon lainnya. Dengan mengoptimalkan kelebihan ini maka kita bisa membuat produk yang benar-benar eklusif. Jadi mindset yang dipakai adalah jual design bukan sekedar jual sablon digital semata. Berikut adalah proses video pembuatan kaos barong bali stabilo yang menggunakan kombinasi warna stabilo dan print secara kompleks sekali :

 

Contoh Sablon Kaos Menggunakan RDS Printable Sistem Kombinasi Full RDS Printable

 

 

Contoh Sablon Kaos Menggunakan RDS Printable Sistem Kombinasi Full RDS Printable


Oke, itulah salah satu hasil sablon digital di kaos menggunakan RDS Printable produksi ronita yang konsepnya paling rumit. Akan tetapi kalo pun kita tidak ingin serumit itu kita masih bisa juga kok mendapatkan kaos yang unik dan menarik seperti contoh di bawah berikut ini :

 

  

Contoh Sablon RDS Printable Hanya Dengan Sistem Print & Cut Saja Tanpa Kombinasi

 

Contoh Sablon RDS Printable Stabilo Dengan Sistem Print & Cut Standa Tanpa Kombinasi

 

Contoh Sablon RDS Printable Stabilo Dengan Sistem Cutting Only Standa Tanpa Kombinasi

 

Tapi jangan berhenti disini sob karena yang keren lagi adalah RDS Printable produksi RONIta ini juga bisa dikombinasikan menggunakan sistem sablon digital lain semisal DTG. Coba anda lihat betapa kerennya kaos kombinasi DTG dan RDS Printable ronita berikut ini sob :

 

Contoh Sablon Kaos Menggunakan Kombinasi DTG dan RDS Printable RONIta

 

Sampai disini seharusnya anda sudah bisa menangkap betapa bahan heat transfer material RDS Printable ini begitu powerfull dan bisa dijadikan salah satu senjata untuk memproduksi produk kreatif yang akan membuat usaha anda tampil beda.

 

Ketahanan Cuci RDS Printable RONIta

Yang biasanya menjadi pertanyaan selanjutnya adalah bagaimana ketahanan transfer paper ini ketika di cuci dan disetrika? Jawabnya tahan dan anda wajib untuk melihat video ini agar kegusaran anda tentang ketahanan cuci transfer paper kami terjawab :

 

 

Untuk proses setrika pun juga sangat aman akan tetapi tetap harus dibalik posisinya karena heat transfer material ini sifatnya seperti sablon rubber di sablon manual yang ketika disetrika posisi juga dibalik. So inilah RDS Printable produksi ronita, sebuah heat transfer modifikasi anak bangsa yang kualitasnya sudah mengacu kepada heat transfer produk-produk eropa. Warna stabilo kami menggunakan bahan terbaik yang memiliki standar ketahanan warna sampai 1 tahun lebih di outdoor, jadi kalo untuk kaos yang biasanya dipakai secara indoor akan jauh lebih awet lagi. Warna stabilo kami juga benar-benar jreng sama seperti yang dipakai oleh para pembalap motogp kelas dunia.

 

Harga dan Pemesanan RDS Printable RONIta

Harga ini adalah untuk konsumen umum, sedangkan untuk anda member ronita yaitu konsumen yang membeli paket mesin atau paket usaha ada potongan khusus sob, jadi jangan sungkan untuk kontak admin kami ya.

 


RONIta Digital Printing
Jl. Raya Buaran Viktor-BSD 
Gang Mawar No 121
Desa Buaran Gardu, Kecamatan Serpong
Kota Tangerang Selatan, Provinsi Banten, Indonesia
Kode Pos 15310 
Phone : 021-75671566
SMS/WA : 081210987567 (Irfan) 087808286804 (Ipeh) 0895804171390 (Nia) 089653695844 (Ella) 083872025822 (Qnong)
Email : ronita.dp@gmail.com

 

2 Comment(s)

casinocommunity:
Reply

It's too bad to check your article late. I wonder what it would be if we met a little faster. I want to exchange a little more, but please visit my site and leave a message!!

casinosite:
Reply

It's too bad to check your article late. I wonder what it would be if we met a little faster. I want to exchange a little more, but please visit my site <a href="http://google.co.uk/url?q=https%3A%2F%2Fevo-casino24.com%2F">casinosite</a> and leave a message!!

Leave a Comment